Minggu, 22 Desember 2024

Finis Urutan 3 Klasemen, MU Langsung Bahas Musim Depan

Manchester United (MU) memastikan finis posisi tiga klasemen Liga Inggris 2022/2023 usai mengalahkan Fulham dengan skor 2-1 di Old Trafford hari Minggu (28/05/2023).

Fulham lebih dulu memecah kebuntuan di menit ke-19 melalui Kenny Tete. MU lalu membalikkan situasi masing-masing lewat Jadon Sancho (39’) dan Bruno Fernandes (55’).

Usai memastikan posisi tiga klasemen, Manajer MU, Erik Ten Hag langsung membicarakan musim 2023/2024.

Secara tegas ia mengatakan manajemen Setan Merah harus banyak berinvestasi di bursa transfer musim panas 2023 jika ingin bersaing menjadi juara di Liga Inggris.

“Jika tidak, Anda tidak memiliki kesempatan, karena klub lain akan melakukannya.”

“Kami telah melihatnya, di musim dingin, bahwa semua klub di sekitar kami melakukan investasi besar. Kami tidak melakukannya, dan tetap saja, kami ternyata berhasil. Jadi saya sangat senang dan bangga dengan tim saya,” lanjutnya.

Berita Terkait