Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai GolkarDKI Jakarta menargetkan perolehan 14 kursi di DPRD saat Pemilihan Legislaltif (Pileg) 2024 mendatang. Saat ini Golkar mempunyai 6 kursi di DPRD DKI.
“Kita targetnya 10 plus 4, jadi 14 kursi (untuk di DPRD DKI),” Kata Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta Ahmed Zaki Iskandar usai menyerahkan berkas bacaleg ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta.
“Insya Allah kami akan mempersiapkan seluruh kader-kander yang siap, kader-kader terbaik yang siap duduk menjadi wakil rakyat di DPRD DKI Jakarta,” jelas Zaki.